Usai Seret Anak Pakai Motor, Ibu Depresi di Klaten Alami Kecelakaan

MajalahAnalisa.com, Klaten - Seorang ibu yang menderita depresi menyeret anaknya yang masih kecil dengan menggunakan motor. Usai melepaskan si anak, perempuan tersebut mengalami kecelakaan.
"Terus dia kabur ke arah Wedi, Desa Melikan itu," kata Kapolres Klaten, AKBP Juli Agung Pramono saat dihubungi detikcom, Jumat (9/2/2018).
Sebelumnya perempuan ini terlebih dulu melepaskan si anak yang sempat diseretnya. Para tetangga langsung menyelamatkan anak tersebut.
Agen Sakong Online
"Kalau si S setelah ngebut arah Melikan, menabrak orang dua. Nggak ada yang luka parah, cuma nabrak," imbuhnya.
Karena korban kecelakaan itu mengetahui kondisi S yang menderita depresi, mereka akhirnya berdamai.
Sedangkan si anak yang telah diselamatkan para tetangganya langsung dibawa ke rumah sakit. Tidak ada luka serius yang dialaminya sehingga anak perempuan tersebut bisa langsung pulang.
"Anaknya Cuma lecet-lecet biasa. Ke rumah sakit diobati. Terus dibawa pulang," kata Juli.
Sumber dari,detikNews
Post a Comment