Header Ads


Pemudik, Waspadai 3 Titik Rawan Kecelakaan di Kota Magelang...

Kepadatan kendaraan terpantau di Jalan A Yani ke arah Jalan Pemuda Kota Magelang pada arus mudik Lebaran, Minggu (10/6/2018).


Majalahqqhoki.com, MAGELANG - Memasuki masa mudik Lebaran 2018, sejumlah ruas jalan di Kota Magelang, Jawa Tengah, mulai ramai kendaraan dari luar kota.

Polres Magelang Kota mengimbau para pemudik memperhatikan tiga ruas jalan ini karena dinilai rawan kecelakaan lalu lintas.

"Jalan Ahmad Yani, Jalan Jenderal Sudirman, dan Jalan Soekarno-Hatta Magelang adalah titik rawan kecelakaan lalu lintas di wilayah Kota Magelang. Masyarakat, khususnya para pemudik kami imbau untuk memperhatikan," kata Kapolres Magelang Kota AKBP Kristanto Yoga Darmawan, Minggu (10/6/2018).

Menurut Kristanto, ketiga titik itu dinilai rawan kecelakaan karena memiliki karakteristik jalan yang luas, sepi, dan permukaan jalan halus.

Sehingga, pengguna jalan saat berkendara seringkali melebihi batas maksimal kecepatan.

"Kami harap di tiga titik rawan ini zero accident selama arus mudik dan balik Lebaran nanti," ujarnya.

Agen Sakong Online

Oleh karena itu, pihaknya melakukan upaya antisipatif dengan menempatkan petugas di titik-titik tertentu, memasang rambu-rambu, dan memberi peringatan kepada pengendara agar tidak melebihi batas maksimal kecepatan kendaraan.

Selain titik rawan kecelakaan, pihaknya juga mewaspadai titik kepadatan lalu lintas, seperti Jalan Pemuda dan Jalan Tidar, Magelang.

Di dua titik ini telah diterapkan terapkan rekayasa lalu lintas dan mengatur parkir.

"Kami juga koordinasi dengan Polres Magelang terkait wilayah perbatasan, seperti di Sambung dan Simpang Armada," ujar Kristanto. 

Kasatlantas Polres Magelang Kota AKP Marwanto menambahkan, pihaknya siap menjalankan operasi ketupat selama 18 hari, sampai 24 Juni 2018.

Infrastruktur penunjang kerja petugas pun sudah siap demi kenyamanan warga.

“Kami perkirakan arus mudik akan mulai masuk ke wilayah Kota Magelang sekitar tanggal 9 Juni 2018 dan akan terus meningkat hingga mendekati hari raya Idul Fitri. Titik rawan kepadatan dan kecelakaan lalu lintas kita pantau terus," ucapnya. 

Pengaturan parkir 

Kepala Bidang Lalu Lintas dan Perpakiran Dinas Perhubungan Kota Magelang Chandra Wijatmiko Adi menambahkan, pihaknya telah melakukan pengaturan parkir di Jalan Pemuda (Pecinan) yang selama ini menjadi simpul kemacetan.

"Untuk kendaraan roda empat, kami atur ketentuan sejajar dengan menghadap ke Selatan. Kendaraan roda dua diparkirkan di atas trotoar sepanjang Jalan Pemuda," ujar Wijatmiko. 

Selain itu, pihaknya juga telah menempatkan petugas ikut mengatur lalu lintas di kawasan tersebut dan berpatroli ke seluruh wilayah Kota Magelang, Jawa Tengah.

Sumber dari, kompas.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.