Header Ads


Akibat Galian Resapan Air Tanpa Pembatas, Mobil Terperosok ke Lubang

Sebuah mobil Daihatsu Xenia berpelat B 1304 BFW terperosok ke dalam lubang galian resapan air di depan rumah Jalan Susilo I Nomor 26, Grogol, Tanjung Duren, Jakarta Barat pada Minggu (27/5/2018) sekitar pukul 08.30 WIB.



Majalahqqhoki.com, JAKARTA - Sebuah mobil Daihatsu Xenia dengan pelat nomor B 1304 BFW terperosok ke dalam lubang galian resapan air di depan sebuah rumah di Jalan Susilo I Nomor 26, Grogol, Tanjung Duren, Jakarta Barat pada Minggu (27/5/2018) sekitar pukul 08.30 WIB.

 "(Pengemudi) out of control (tak bisa mengendalikannya). Dia mau parkir tapi enggak lihat ada lubang, jadi masuk (ke lubang)," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Wilayah Jakarta Barat AKBP Ganet Sukoco, saat dihubungi, Minggu.

Ganet menyebutkan, mobil yang dikemudikan Januar Nurman (71) melaju dari arah barat ke timur dan memasuki lubang galian di depan rumah warga.

Agen Sakong Online

Terperosoknya mobil disebabkan karena tidak ada pembatas atau tanda pada pengerjaan galian tersebut.

"Lubang galian resapan air yang tidak tertutup, akibatnya kendaraan mengalami kerusakan di bagian bodi depan ringsek, kaca pecah," kata Ganet.

Pengendara yang saat itu tidak membawa penumpang dalam keadaan selamat. Mobil berhasil dievakuasi setelah petugas bekerja selama 30 menit menggunakan alat berat.

Dari kejadian ini polisi mengamankan mobil Daihatsu Xenia B 1304 BFW dan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) milik Januar Nurman.


Sumber dari, Kompas.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.