Header Ads


Seorang Polisi Jadi Korban Penjambretan di Matraman

Ilustrasi jambret



Majalahqqhoki.com, JAKARTA - Seorang anggota kepolisian yang menjabat sebagai Kanit Laka Lantas Polres Kediri, Jawa Timur, Iptu Toni, menjadi korban penjambretan di Jalan Matraman Raya, Jakarta Timur, Selasa (5/9/2018) siang.

Kapolsek Matraman Kompol Warsito mengatakan, ponsel Toni dijambret saat menaiki sebuah bajaj di kawasan Matraman.

"Iya tadi memang ada laporan penjambretan di Matraman. Ini sudah kami tangani," ujar Warsito saat dikonfirmasi.

Kejadian bermula saat Toni bersama Kanit Reskrim Polsek Taluk Blitar, Iptu Supriadi, melintas dengan menumpang bajaj di Jalan Matraman Raya. Toni saat itu sibuk memainkan ponsel. Tiba-tiba bajaj yang ditumpanginya dipepet dua pelaku yang mengendarai sepeda motor Mio bernomor polisi B 3278 SHM.

Dengan cepat salah satu pelaku mengambil ponsel Toni.

Agen Sakong Online

Begitu menyadari ponselnya diambil, Toni memegang kerah baju salah satu pelaku yang dibonceng. Toni yang menarik kerah baju pelaku membuat sepeda motor yang dikendarai pelaku tidak seimbang dan akhirnya terjatuh.

Namun, bajaj yang dikendarai Toni tetap melaju. Toni meminta sopir bajaj untuk berhenti. Namun, karena jarak yang terlalu jauh, para pelaku yang sebelumnya terjatuh bangun lagi dan langsung melarikan diri.

Sepeda motor yang dikendarai para pelaku dibiarkan tergeletak di tengah jalan.

Satu pelaku melarikan diri mengarah ke kawasan Gunung Antang dan satu pelaku mengarah ke Jalan Jendral Urip Jatinegara. Toni dan rekannya sempat berusaha untuk mengejar. Namun, kedua pelaku tak lagi terlihat.

Toni kemudian mendatangi Mapolsek Matraman untuk melaporkan kejadian tersebut. "Sekarang kasusnya sudah ditangani Polsek Matraman," ujar Warsito.


Sumber dari, Kompas.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.