Header Ads


Takut Ditangkap Polisi, Mahasiswa Melompat ke Jurang Hingga Tewas

Ilustrasi


Majalahqqhoki.com, KUPANG -Nasib nahas menimpa Semi Ndun. Mahasiswa salah satu universitas swasta di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) ini harus meregang nyawa.

Semi tewas karena nekat melompat ke jurang sedalam puluhan meter di Kelurahan Oesapa Selatan Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang, pada Rabu (19/9/2018) dinihari.

Kapolsek Kelapa Lima AKP Didik Kurnianto mengatakan, Semi nekat melompat ke jurang, karena melarikan diri usai digerebek aparat kepolisian setempat.

"Selain Semi, ada lima orang rekan lainnya yang juga nekat melompat ke jurang, namun mereka hanya luka-luka dan patah tulang,"ungkap Didik kepada Kompas.com, Rabu malam.

Agen Sakong Online

Lima orang rekan Semi yang mengalami luka-luka lanjut Didik, berinisial TB, AEK, JAL, LMA dan PA.

Setelah terjatuh dari atas tebing, polisi bersama Tim SAR Kupang kemudian mengevakuasi mayat korban dengan mobil ambulans ke RS Bhayangkara Kupang.

"Polisi juga mengevakuasi korban luka dan yang mengalami patah ke rumah sakit untuk diberi penanganan medis. Saat ini jenazah korban sudah dibawa ke kampung halamannya," tutupnya.

Sumber dari, Kompas.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.